Buka Lokakarya 7 PGP Angkatan II, Bupati : Ini Selaras Dengan Perbup No 33 Tahun 2021 

SUMBAWA – Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, membuka secara resmi Lokakarya 7 Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2 bagi Wilayah Mitra Provinsi NTB, di Aula Sumbawa Grand Hotel, Sabtu (13/11/2021).

Dalam sambutannya, Bupati mengapresiasi dan mendukung penuh program pendidikan guru penggerak yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek, sebagai ikhtiar untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan para guru.

Menurut Bupati, apa yang diharapkan dalam program guru penggerak seleras dan terakomodir dalam peraturan Bupati Sumbawa Nomor 33 tahun 2021 tentang Pendidikan Karakter yang telah dilaunching pada tanggal 4 oktober yang lalu.

“Ini merupakan ikhtiar kita bersama untuk membangkitkan kembali nilai-nilai luhur budaya daerah sumbawa, yaitu Takit Ko Nene Kangila Boat Lenge,” ujar Bupati.

Baca Juga:  ANBK Mulai Diterapkan, Dinas Dikbud Sumbawa Geber Persiapan

Untuk itu, Bupati berkeyakinan, dengan adanya Perbub Pendidikan Karakter ini dapat memberikan pedoman bagi satuan pendidikan sebagai sarana pembentukan sikap, pikiran dan perilaku positif peserta didik.

“Mari jaga komitmen guru di lapangan dalam meningkatkan pendidikan di Kabupaten Sumbawa, demi Tau dan Tana Samawa,” pungkasnya. (PS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *